Tentang HQ1

Hipno Quanta 1 adalah Lembaga Training dan Therapy yang bergerak di bidang Hypnotherapy, energy Quanta plus spiritual.

Profil Saya

Dr. Yana Suryaman, MM. C.ht. CI. adalah seorang Trainer, Educator dan Therapist. Menekuni bidang Pendidikan, manajemen, therapy dan berbagai disiplin pengetahuan pemberdayaan diri, mulai dari pemberdayaan pikiran, energi sampai dengan pemberdayaan spiritual.

TRAINING OF THE TRAINER (IBH TTT)

Pelatihan khusus bagi mereka yang ingin menekuni dunia pelatihan Hipnotis dan Hipnoterapi. Pelatihan ini diselenggarakan oleh Yan Nurindra dan Associates dan The Indonesian Board of Hypnotherapy (IBH).

Program Pelatihan HQ1

Yan Nurindra dan Associates menyelenggarakan berbagai program pelatihan publik dari berbagai rumpun bidang pemberdayaan diri, mulai dari rumpun Hypnotherapy, Communication, Motivational, sampai dengan rumpun Subtle Energy.

Kita tidak bisa jadi Jagoan sendirian !

Untuk mencukupi kebutuhan kehidupan perlu silaturahmi, karena silaturahmi dapat memperbanyak Rezeki dan banyak kemaslahatan lainnya.

Senin, 15 Juli 2013

Selaras, Sehat, dan Sukses

Ikutilah Program Seminar,Training dan Klinik Kami :



I. Seminar
1. Managemen Stres
2. Motivasi diri: Membentuk Pribadi Positif Tugas
3. Kecerdasan Emosi
4. Sukses dengan Soft Skill
5. Kepemimpinan dan Motivasi
6. Fenomena Hypnosis dan Hypnotherapy
7. Sentuhan Quanta Therapy
8. Therapy dengan HypnoQuanta 1
9. Guru yang Efektif
10. Rahasia Guru Sukses
11. Guru Sukses dengan Motivasi Spiritual
12. Rahasia Pelajar Cemerlang
13. Entrepreuneurship dan Intrapreneur
14. Wirausaha Sukses
15. Seni Berbicara
16. Service Excellent
17. Dll.

II. Training :
1. Fundamental Hypnosis
2. Hypnotherapy
3. Quanta therapy level 1
4. Quanta therapy level 2                        
5. Emosi Quanta therapy
6. Hypno Teaching
7. Hypno Selling
8. HypnoQuanta1
9. HypnoMotivasion
10. dll                

(Layanan Belajar : Private, Kelompok/klasikal dan jarak jauh/online)


III. Klinik
1. Therapy Psikis : Stress, Trauma, Phobia, Insomnia, Psikosomatik, dll.
2. Fisik : Sakit Kepala berat, Sesak nafas, jantung, paru-paru, maag, dll.

“Trainer & Therapist : Dr. Yana Suryaman, C.ht. CI.              

* Sertifikat  Trainer & Therapist :  S. 3 / Doktor MP UNJ, Professional Hypnotherapy IBH, Certifikat Instruktur / CI IBH, Sentuhan Spiritual Quantum,  Sentuhan otak Thalamus & Totok Aura, Emo Quantum,  Bone Healing, dll.

Hub Tlp/sms : 021 49022607 (Nunun)
                      081211693639 (Yana)

Minggu, 14 Juli 2013

45 Fakta Unik Organ Tubuh Manusia

Setelah mengetahui beberapa fakta unik mengenai tubuh kita, kita pasti akan semakin menyadari kekuasaan Allah yang menciptakan manusia sebegitu luar biasanya. Percaya atau tidak, inilah faktanya:


1. Jantung kita berdetak sekitar 100.000 kali setiap harinya.
2. Darah kita melakukan perjalanan 60.000 mil untuk mengitari seluruh tubuh.
3. Mata kita dapat membedakan hingga 1.000.000 permukaan warna dan dapat menampung lebih banyak
    informasi daripada teleskop terbesar yang pernah dikenal manusia.
4. Paru-paru terdiri dari 3 miliar kapiler (urat nadi kecil). Seandainya urat-urat ini disambung menjadi satu,
    panjangnya bisa mencapai 2.400 km. Paru-paru kita tersebut mampu mengisap lebih dari 2.000.000 liter
    udara setiap harinya.
5. Pendengaran kita begitu sensitif sehingga dapat membedakan 100 sampai 1.000 suara yang berbeda.
6. Otak kita lebih kompleks dari komputer tercanggih di dunia dan memiliki lebih dari 100.000.000.000 sel
    saraf melebihi jumlah bintang di galaksi bima sakti. Setiap sel saraf terhubungn dengan lebih dari 100.000
    sel saraf yang lain.
7. Setiap hari tubuh kita menghasilkan sampai 100.000.000.000 sel darah merah.
8. Ketika kita menyentuh sesuatu, kita mengirimkan pesan ke otak kita dengan kecepatan 124 mil per jam.
9. Tubuh kita memiliki 650 otot, dan otot ini mengambil 40%-60% porsi tubuh pria dan 30%-40% porsi
    tubuh wanita.
10. Kita menggunakan paling sedikit 30 otot ketika kita tersenyum.
11. Tubuh kita terdiri dari 70% air, mirip dengan bumi.
12. Tubuh kita menghasilkan 1 liter air liur/ludah setiap harinya.
13. Setiap 1 inchi persegi dari tangan kita memiliki 9 kaki pembuluh darah, 600 sensor rasa sakit, 9.000
      ujung saraf, 36 sensor panas, dan 75 sensor tekanan.
14. Manusia rata-rata memiliki 20 kaki persegi kulit yang beratnya mencapai 10 pound (4,5 kg).
15. Setiap 1 inchi persegi dari kulit, terdiri dari 650 kelenjar keringat, 20 pembuluh darah, lebih dari 1.000
      saraf, dan terdapat lebih dari 20.000.000 bakteri.
16. Bagian kulit yang paling tebal, sekitar 1/5 inchi, ada di bagian pundak kita. Sedangkan bagian kulit yang
      paling tipis, sekitar 1/50 inchi ada di kelopak mata.
17. Kuku tumbuh sekitar 1 milimeter setiap 10 sampai 15 hari.
18. 1.000.000 lebih sel kulit mati diganti setiap hari pada tubuh kita.
19. Terdapat 5 quarts darah dalam tubuh orang dewasa yang mengitari hati, paru-paru, pembuluh darah, dan
      kembali ke hati setiap 60 detik.
20. Terdapat 4 golongan darah, yaitu O, A, B dan AB. Hampir setengah populasi manusia bertipe darah O.
      Tipe darah ini dapat menyumbangkan darahnya ke semua tipe golongan darah, tetapi hanya dapat
      menerima tipe O saja. Tipe yang paling langka adalah AB yang hanya terdiri dari 4% dari populasi.
      Orang dengan golongan darah ini dapat menerima semua tipe golongan darah.
21. Dalam tubuh kita, terdapat sekitar 50-75 triliun sel dan sekitar setengahnya merupakan sel darah merah.
      Setiap sel darah merah terdiri dari 250.000.000 molekul besi yang mengandung protein. Molekul besi ini
      sering disebut dengan hemoglobin. Hemoglobin mampu mengangkut sampai dengan 4 molekul oksigen.
      Sehingga, untuk setiap sel darah merah dapat mengirimkan 1.000.000.000 molekul oksigen.
22. Jika dibentangkan dari ujung ke ujung, arteri, kapiler, dan nadi, akan membentang sekitar 60.000 mil
      (96.000 km) pada rata-rata anak dan akan membentang sekitar 100.000 mil (160.000 km) pada orang
      dewasa. Panjang ini cukup untuk mengelilingi bumi hampir 4 kali putaran.
23. Dengan ukuran panjang sekitar 11 inchi dan lebar hampir 6 inchi, paru-paru adalah organ terbesar di
      tubuh kita. Namun, kedua paru-paru tersebut hanya berbobot 2 pound dan terdiri dari 1,5 galon udara.
24. Bagian dalam paru-paru manusia tertutup oleh 600.000.000 jaringan tipis yang disebut alveoli. Oksigen
      dapat lewat dengan mudah melalui 1/6.000 inchi dinding alveoli ke dalam kapiler yang mengelilinginya.
      Jika dibentangkan, alveoli dapat menutupi sebuah lapangan tenis.
25. Setiap hari, orang dewasa rata-rata menghirup sekitar 4.250 galon udara, yang terdiri dari 40 miliar
      triliun molekul oksigen. Bersamanya juga terdapat 20 miliar partikel debu dan materi lainnya.
26. Ketika kita batuk, udara yang keluar dari paru-paru kita dapat mencapai kecepatan 600 mil per jam
      (960 km/jam). Kecepatan ini hampir mendekati kecepatan suara.
27. Hidung kita menyaring dan menangkap lebih dari 70% dari 20 miliar partikel debu yang kita hirup setiap
      hari. Hal ini juga mempengaruhi temperatur dari udara yang masuk, yaitu sekitar 77-95 Fo dan mengatur
      kelembaban dari 35-80%.
28. Setiap tahun, orang yang hidup di Amerika terserang hampir 1 miliar jenis flu. Hal ini berarti, setiap orang
      terserang 6 jenis flu per tahun. Alasannya, karena terdapat 110 rhinovirus berbeda yang merupakan
      penyebab flu biasa dan 90 macam flu lain yang disebabkan oleh virus.
29. Bersin tercepat yang pernah tercatat mencapai kecepatan 100 mil per jam (160km/jam).
30. Dalam hidung kita terdapat 20 tipe sel pendeteksi bau. Dengan sel-sel ini, kita dapat membedakan
      hingga 10.000 bau yang berbeda.
31. Lidah memiliki 10.000 saraf perasa, tetapi hanya dapat mendeteksi 4 sensasi rasa, yaitu manis, asam,
      pahit dan asin.
32. Usus kecil sebenarnya adalah bagian terpanjang dari sistem pencernaan kita, yaitu terbentang sekitar 22
      kaki. Usus besar hanya memiliki panjang 5 kaki.
33. Ketika penuh, perut kita mampu menampung 1-1,5 quart makanan dan cairan. Dibutuhkan waktu 4 jam
      untuk mencerna makanan dan meneruskannya ke usus kecil hanya dalam waktu 2 jam dengan kecepatan
      0,002 mil per jam. Di dalam usus besar, proses pencernaan membutuhkan waktu sekitar 14 jam dengan
      kecepatan 0,00007 mil per jam.
34. Di dalam usus kecil, bagian yang bertugas penyerap protein, gula dan lemak dari makanan tertutupi oleh
      lapisan proyeksi kecil seperti bulu yang disebut villi dan microvilli. Bulu-bulu ini mampu memperbesar
      area permukaan usus sebanyak 600 kali dibandingkan jika permukaannya halus. Jika permukaan usus
      kecil halus, maka dibutuhkan usus dengan panjang 2,25 mil untuk menghasilkan penyerapan makanan
      yang sama dengan usus kecil yang hanya 22 kaki.
35. Setiap hari, terdapat sekitar 3 galon makanan, cairan, dan cairan pencernaan yang melalui saluran
      pencernaan. Hanya setengah cangkir saja yang keluar sebagai kotoran.
36. Otot terbesar dari tubuh kita adalah Gluteus maximus (pantat) kita. Bobot masing-masing bagian dari
      pantat kita adalah 2 pounds (belum termasuk lapisan lemaknya). Sedangkan otot terkecil adalah
      stapedius yang letaknya di telinga bagian tengah, yaitu panjang hanya 1/5 inchi.
37. Kebanyakan sel di tubuh kita berukuran sangat kecil. Tetapi, sel otot yang juga disebut jaringan otot,
      panjangnya mencapai 1 kaki dan dapat terlihat dengan mata telanjang.
38. Keseluruhan berat otak yang hanya 3 pound dapat mengonsumsi 25% dari seluruh energi yang
     digunakan tubuh. Otak ini hanya memakan porsi 2% dari total berat tubuh kita.
39. Gelombang saraf bukanlah gelombang listrik, melainkan perubahan kimia yang sangat cepat pada
      jaringan saraf. Gelombang saraf yang mengirimkan gambar dari mata kita ke otak bergerak dengan
      kecepatan hampir mencapai 250 mil per jam.
40. Ketika lahir, kita memiliki 300 tulang. Namun, saat dewasa kita hanya memiliki 206 tulang. Apa
      sebenarnya yang terjadi? Ternyata, banyak tulang dalam tubuh kita yang menyatu seiring dengan
      pertumbuhan badan kita. Contoh tulang yang menyatu ini adalah tulang tengkorak dan tulang belakang.
41. Kebanyakan dari kita memiliki 12 pasang tulang rusuk. Namun, sekitar 5% dari populasi memiliki satu
      pasang tulang rusuk tambahan.
42. Tulang terpendek dalam tubuh kita adalah tulang stirrup yang terdapat di dalam telinga. Tulang ini hanya
      memiliki panjang 1/8 inchi. Sedangkan tulang terpanjang dalam tubuh kita adalah femur, yang panjangnya
      bervariasi untuk masing-masing orang. Namun, rata-rata panjangnya berkisar 1/4 tinggi orang tersebut.
43. Terdapat 54 tulang pada seluruh pergelangan, tangan, dan jari kita. Sedangkan pada kedua kaki,
      pergelangan kaki, dan jari kaki hanya terdapat 52 tulang saja.
44. Kulup dari bayi yang disunat bisa tumbuh dari seukuran perangko menjadi seluas 3 kali lapangan basket.
      Hal ini merupakan keajaiban dari ilmu pengetahuan. Laboratorium menumbuhkan kulit ini untuk
      mengganti kulit korban luka bakar.
45. Setiap ginjal terdiri dari1 juta filter tunggal yang menyaring rata-rata 1,3 liter darah per menit dan
      menghasilkan 1,4 liter urine sehari.

Tubuh manusia memang tak pernah ada habisnya untuk dibahas. Padahal, ilmu pengetahuan yang ada sekarang tak mampu menjelaskan secara menyeluruh sistem kerja otak, apalagi susunan yang lain seperti sel dan genetika.

Silaturahmi HQ1

Kita tidak bisa jadi Jagoan sendirian !  Untuk mencukupi kebutuhan kehidupan perlu silaturahmi, karena silaturahmi dapat memperbanyak Rezeki dan banyak kemaslahatan lainnya.  Silaturahmi dengan HQ 1  dapat saling mengingatkan kebaikan, shearing informasi, pengetahuan, pengalaman dan wawasan, therapy, tentang SEHAT. Sehat lahir, sehat batin dan tentu saja sehat sosial ekonomi kita.
Informasi dan silaturahmi Program HQ 1 ke :

Alamat Kantor : 

1. Beji Permai Blok  S No. 2 Tanah Baru Depok tlp. 021 49022607
2. Jln Pemuda No 17 Pancoran mas kota Depok tlp. 021 92444095
                       
                       
Contact Person :

1. Dra. Nunun Nurfaidah     : 081296833899
2. Ir. H. Yusron Fikri           : 081286822286
3. Ir. H. Sudjono                 : 081388097656
4. Dr. Yana Suryaman         : 081211693639


Kamis, 11 Juli 2013

Profil Dr. Yana Suryaman, MM. C.ht. CI. CT. NLP



Dr. Yana Suryaman, MM. C.ht. CI. CT.NLP adalah seorang  Trainer, Mindset Transformer, hypnotherapist dan Edukator. Menekuni bidang Pendidikan, manajemen, Psikology, Hypnoterapy, NLP, Quantum Touch dan berbagai disiplin pengetahuan pemberdayaan diri, mulai dari pemberdayaan pikiran, energi sampai dengan pemberdayaan spiritual.

 Beliau Lulus dari S.3 UNJ wisuda bulan Nopember 2012, dengan penelitian Disertasi; Pengaruh Budaya Organisasi, Pengetahuan Kepemimpinan dan Stres Kerja Terhadap Kinerja. Akibat penelitian Stres kerja tersebut beliau menjadi tersesat di jalan yang benar hhhhmmm. Karena Setelah lulus kuliah ternyata stress juga....  (sakit secara phsikis dan fisik) 

Sehingga terus belajar dan berusaha menggatasi hal tersebut dengan melahap buku-buku psikologi, buku fikiran bawah sadar, buku Mindset, megikuti pelatih sentuhan Quantum, emo Quantum, Energi thalamus, dll. Kemudian ikut Pelatihan Hipnosis, Hipnotherapy sampai mendapatkan Certifikat Instruktur, Pelatihan Neo NLP sampai Trainer Dan yang paling berkesan belajar spiritual  (Dzikir, Do’a) kepada Al Mukarrom KH. M. Ali (alm), KH. Saeful Azhar, KH. Imam Sarkowi, Ustd. Abdul Manaf, Ustd. Ade, Ustd. Fargana, dll.

Dengan perjuangan Berdo’a, bekerja, berfikir,  bertawakal Kepada ALLAH.  Alhamdulillah Insya Allah sehat, semangat, aman dan terkendali. Demi Berbagi pengetahuan, pengalaman, wawasan, therapy,dll. Beliau membuat sebuah sinthesa pencariannya yg di sebut: HypnoQuanta1. Arti nya adalah mentherapy dalam kondisi hypno (Alpha, theta) dengan  energi positif diiringi spiritual  dzikir dan Do’a hanya kepada 1  yaitu ALLAH SWT saja. Di Lembaga ini tempat nya shearing dalam bentuk seminar, training dan therapy.

Ia menaruh minat yang sangat besar terhadap pendidikan dan berbagai hal yang terkait dengan eksplorasi potensi dasar manusia, dimana hal ini membimbingnya untuk bersentuhan dengan beragam pengetahuan mengenai manusia & alam semesta.

Sampai saat ini Dr. Yana Suryaman, MM. Cht. CI. CT.NLP adalah salah satu Kepala Sekolah SMK di Kota Depok. Juga Dosen di FIS Prodi PR UNJ dan STIMA IMMI Jakarta. Aktif berorganisasi sbg Pengurus Yayasan Enam-Enam, Ketua MKKS (Musywarah Kepala Sekolah) SMK Kota Depok, Pengurus BMPS kota Depok. Kini sedang mendirikan Yayasan Panca Bina Mulia sebagai  Ketua. Serta mendirikan Lembaga Training & therapist yaitu; Hypnoquanta1

Rabu, 10 Juli 2013

Tentang Hypno Quanta


Hipno Quanta 1 adalah  Lembaga Training, Mindset Transformer dan Hypnotherapy yang bergerak di bidang MindPower, NLP, Hypnotherapy dan energy Quanta plus spiritual. Didirikan pada tahun 2013 oleh Dr. Yana Suryaman, MM, C.ht. CI, CT.NLP, dan Dra. Nunun Nurfaidah, beserta sahabat-sahabatnya.

Dengan tujuan:  

1.  Menyampaikan ilmu pengetahuan, pengalaman, wawasan dan therapy untuk mengatasi,  mengendalikan, menyembuhkan  kesehatan masyarakat  yang sakit phsikis atau fisik akibat stress, dampak  emosi, dll.
2.  Peningkatan, pengembangkan dan therapy motivasi, berbagi semangat hidup, semangat  kerja,  manajemen Cinta, dll. dengan MindPower, NLP, Hypnotherapy dan energy Quanta kepada masyarakat Indonesia agar dapat lebih diterima dan dimanfaatkan sebagai salah satu metoda terapi yang efektif bagi penyembuhan penyakit mental maupun penyakit fisik yang bersumber dari gangguan atau ketidak seimbangan psikologis, energi diri dan spiritual.

Dalam upaya memasyarakatkan MindPower, NLP, Hypnotherapy  dan energy Quanta secara benar dan ilmiah, maka HQ1 berupaya membentuk standar pengetahuan dan kode etik profesi bagi dunia Hypnotherapy dan enegy Quanta,  dalam hal ini HQ1 menjalin kerjasama dengan berbagai organisasi profesi sejenis  di dalam dan  luar negeri..

Untuk informasi lebih lanjut mengenai HQ1, silakan kontak kami

Alamat Kantor :

1. Beji Permai Blok  S No. 2 Tanah Baru Depok tlp. 021 49022607
2. Jln Pemuda No 17 Pancoran mas kota Depok tlp. 021 92444095

Contact Person :

1. Dra. Nunun Nurfaidah       : 081296833899
2. Ir. H. Yusron Fikri            : 081286822286
3. Ir. H. Sudjono                  : 081388097656
4. Dr. Yana Suryaman          : 087775239517